DurasiNTB

Lugas & Fakta

Iklan

terkini

Dalam 100 Hari Kerja, BAZNAS Lotim Catat Penyaluran ZIS Rp 5,2 Miliar.

Monday, November 10, 2025, November 10, 2025 WIB Last Updated 2025-11-18T05:10:31Z
Kantor BAZNAS Kabupaten Lombok Timur.


Lombok Timur – Momentum peringatan Hari Pahlawan Nasional 2025 menjadi momen penting bagi Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Lombok Timur (Lotim) yang menandai 100 hari kiprah mereka dalam pelayanan kepada masyarakat. Dalam periode 18 Juli hingga 31 Oktober 2025, BAZNAS Lotim mencatat penyaluran dana Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) mencapai Rp 5.216.245.674 atau Rp 5,2 miliar lebih kepada 10.434 mustahik di seluruh wilayah Lombok Timur.


Capaian tersebut menjadi bukti nyata komitmen BAZNAS Lotim dalam mengemban amanah umat. Semangat kepahlawanan yang dulu diwujudkan dalam perjuangan fisik, kini diteruskan melalui kepedulian sosial dan pemberdayaan ekonomi keummatan. 


Penyaluran ini juga dilakukan secara terstruktur melalui berbagai program strategis di lima bidang utama.

Bidang Kemanusiaan mendominasi pendistribusian dana dengan porsi 41,67 persen, mencerminkan tingginya kebutuhan masyarakat terhadap bantuan kedaruratan dan bantuan sosial. 


Diikuti oleh Bidang Pendidikan sebesar 21,38 persen, Bidang Dakwah dan Advokasi 20,67 persen, Bidang Kesehatan 9,11 persen, serta Bidang Ekonomi sebesar 7,17 persen yang diarahkan untuk mendukung penguatan ekonomi mustahik.



Ketua BAZNAS Lombok Timur, H. Muhammad Kamli, menyampaikan apresiasi kepada seluruh muzakki yang telah memberikan kepercayaan kepada BAZNAS untuk mengelola dana ZIS. Ia menegaskan bahwa keberhasilan penyaluran 100 hari ini merupakan hasil amanah dan dukungan masyarakat. 


“Setiap langkah kami adalah wujud cinta dan kepedulian yang Anda titipkan. Kebaikan tak berhenti di seratus hari. Kami akan terus memberikan pelayanan terbaik kepada mustahik,” katanya pada Senin (10/11).


H. Muhammad juga menegaskan komitmen BAZNAS Lotim untuk tetap berpegang pada ketentuan 8 asnaf sebagaimana diatur dalam Al-Qur’an. Selain itu, transparansi menjadi prinsip utama dalam tata kelola yang dijalankan, sebagai bagian dari visi mewujudkan BAZNAS yang SMART (Santun, Mapan, Amanah, Responsif, dan Transparan).

Di akhir penyampaiannya, Ketua BAZNAS Lotim mengajak masyarakat untuk terus menebar kebaikan melalui zakat, infak, dan sedekah. Ia berharap langkah keberkahan yang telah dimulai ini dapat membawa Lombok Timur menuju daerah yang lebih sejahtera dan berdaya. 


“Dari zakat yang Anda tunaikan lahirlah kekuatan untuk bangkit — satu keluarga, satu harapan, satu Lombok Timur,” tutupnya. (DN)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Dalam 100 Hari Kerja, BAZNAS Lotim Catat Penyaluran ZIS Rp 5,2 Miliar.

Terkini

Topik Populer